Friday, 8 March 2013

Benarkah anda sehat hari ini?

"Yang penting kita sehat... mau bentuk tubuh gemuk dan gendut asal sehat tidak masalah..." Obrolan sore di bbm group (blackberry messenger) diantara teman SMA itu menggodaku. Benarkah kita sehat? Atau hanya "kelihatannya" sehat.

Kadang kita tidak menyadari banyak sekali penyakit yang tidak datang dengan segera. Diantara kita mungkin telah mengenal istilah penyakit degeneratif. Penyakit degeneratif adalah penyakit non infeksi yang disebabkan oleh menurunnya fungsi sel, jaringan dan organ sejalan dengan bertambahnya usia manusia. Penyakit ini pada umumnya disebabkan oleh faktor usia. Semakin tua kita, maka tubuh kita semakin menurun dan akhirnya muncul berbagai macam penyakit degeratif tersebut. Salah satu contoh penyakit degeneratif yang paling banyak diderita aantara lain diabetes melitus tipe 2, stroke, hipertensi, dan penyakit kardiovaskula, 
Penyakit ini pada umumnya menyerang kita setelah usia menginjak 60 tahunan. Akan tetapi data terakhir menyatakan bahwa penyakit ini mulai muncul pada usia 40 tahunan. Bahkan pada beberapa kasus penyakit ini sudah muncul di usia 40 tahun. 


Apa yang menyebabkannya? 

Salah satu yang utama adalah perubahan pola hidup manusia modern. Antara lain dari kesibukan dan stress pekerjaan, polusi lingkungan sampai pola makan yang tidak seimbang. Yang terakhir sangat menarik karena terkait dengan percakapan teman di atas. Badan tambun, chubby alias gemuk pasti tidak datang dengan segera... Kondisi ini terjadi karena akumulasi dari pola makan yang tidak seimbang dengan beban kerja atau pola makan yang tidak seimbang...

Mau tau lebih lanjut tentang pola makan tidak seimbang... Diteruskan besok ya ;)

No comments:

Post a Comment